Kristadi, S.E: 2018

Sunday, September 23, 2018

Persiapan UNBK 2019 - 2020

Selamat datang proktor dan teknisi UNBK yang baru. Rajinlah membaca manual UNBK atau beberapa referensi online tentang aplikasi UNBK.











Ujian Nasional Berbasis Komputer semakin bertambah jumlah peserta sekolah penyelenggara atau yang menumpang. Bantuan komputer dari Pemerintah semakin bertambah ke beberapa sekolah yang UNBK meskipun kebijakan Kurikulum K13 tetap menghapus pelajaran TIK. Padahal menurut saya, pelajaran TIK sangat menunjang persiapan siswa menghadapi ujian berbasis komputer. Tapi inilah dilema pendidikan, terkadang antara target dan kebijakan tidak nyambung.



UNBK memerlukan proktor dan teknisi jaringan. Jika anda operator/guru yang ditunjuk sebagai proktor, maka rajinlah belajar aplikasi UNBK agar tidak error. Jika aplikasi rusak, device dan jaringan tidak akan berguna sama sekali. Berikut ini urutan proses UNBK yang tidak boleh terlewatkan :
  1. Mengirim Surat Kesiapan UNBK ke Admin Pendataan UNBK Dinas Pendidikan Kab/Kota
  2. Cek data siswa kelas 9 atau kelas 12 (identitas, kelengkapan data dan jumlah siswa) di Manajemen PDUN.
  3. Mengirim file DZ/EZ ke Admin Pendataan UNBK Dinas Pendidikan Kab/Kota
  4. Meminta akun (username + password) web UNBK ke Admin Pendataan UNBK Dinas Pendidikan Kab/Kota
  5. Login Web https://unbk.kemdikbud.go.id/. Setelah masuk Web UNBK, lakukan :
        • Isi Data sekolah (Identitas, Tim Teknis, Infrastruktur)
        • Tarik Biodata Siswa dari BIOUN
        • Isi Data Server
        • Isi Pengaturan sesi
        • Cek Kelengkapan Data
        • Cetak Kartu Peserta
        • Cetak Daftar Hadir
Jika sekolah anda ikut Simulasi UNBK ke 1,2 dan 3 maka persiapan untuk UNBK sudah matang dan dapat mengatasi jika saat UNBK nanti terdapat kendala. 

DATA PESERTA UNBK
  1. Lapor ke Tim Teknis Kabupaten/Kota (Kasi SMP) bahwa sekolah anda siap UNBK. Setelah disetujui, minta username dan password web UNBK. Jika Dinas slow respon silahkan hubungi sekolah terdekat yang pernah UNBK atau hubungi Helpdesk Kabupaten/Propinsi. 
  2. Lakukan perbaikan data kelas 9 atau kelas XII di Dapodik. Biodata siswa harus sesuai dengan ijasah jenjang sebelumnya. 
  3. Setor file DZ ke admin Dinas, lakukan segera perbaikan jika ada kesalahan. Koreksi di Dapodik dan VervalPd (siapkan scan/foto ijasah SD yang asli).
  4. Pastikan jumlah peserta UNBK telah sesuai dengan jumlah real siswa yang ada di sekolah anda. Jika ada siswa tertinggal (nama tidak masuk database), hal ini akan merepotkan tim teknis UNBK Propinsi.
  5. Lakukan koordinasi dengan Tim Teknis UNBK Kabupaten/Kota untuk memastikan kesanggupan UNBK. Sekolah yang siap UNBK akan di daftarkan (SK) dan dapat mengakses website UNBK. Username dan password diberikan oleh Tim UNBK Propinsi. 
  6. Login ke web UNBK, cetak surat kesanggupan UNBK dan serahkan ke Tim Teknis UNBK Kabupaten.
  7. Setelah mendekati jadwal Simulasi UNBK, silahkan cek biodata peserta UNBK di web PDUN.Gunakan username dan password Dapodik + Kode Registrasi.
  8. Periksa data siswa yang masuk dan jika ada data yang belum lengkap segera lakukan perbaikan melalui dapodik. 
  9. Jumlah siswa akan menentukan jumlah komputer/laptop yang harus disediakan. Contoh : Jika ada 120 siswa, maka harus disediakan 120/3 = 40 pc/laptop + cadangan 10% = 40 + 4 = 44 pc/laptop. 
  10. Setiap laptop akan diinstall aplikasi Exam Browser. Aplikasi ini kadang-kadang tidak compatible dengan beberapa jenis laptop. 

    TEKNIS DAN PERALATAN

    Berikut ini peralatan yang harus disediakan :
    1. Siapkan SERVER (direkomendasikan prosessor Xeon, RAM minimal 8GB, 2 LAN CARD). Harga server build up standar ada di kisaran 15 - 30 jutaan, kalo server rakitan sekitar 7 - 10 jutaan. 
    2. UPS untuk server
    3. UPS untuk Switch/hub
    4. STAVOL
    5. Genset
    6. Switch Hub 24 port (jumlahnya unitnya disesuaikan jumlah komputer client)
    7. WIFI Router (tidak pake juga tidak apa2)
    8. Kabel LAN CAT E5 (1 Duz kurang lebih 300an meter)
    9. Connector RJ 45
    10. Tang Crimping
    11. Hardisk Ekternal (500 - 1000 GB)
    12. LAN Tester (jika perlu)
    SPESIFIKASI SERVER UNBK YANG DIREKOMENDASIKAN 


    SPESIFIKASI PC/LAPTOP CLIENT

    KABEL LAN CAT 5E, SWITCH 24 PORT, 
    ROUTER BISA DIPERLUKAN UNTUK REPEATER MODEM

    PROKTOR TIDAK HARUS PNS,
    YANG PENTING GURU/TU YANG PAHAM IT DAN JARINGAN
    Sebagai gambaran awal, urutan langkah setting aplikasi UNBK adalah sebagai berikut :
    1. Saya asumsikan setting jaringan Server dan client sudah ok. Jangan lupa, UPS untuk Server dan UPS untuk Switch harus ada. 2 switch bisa menggunakan 1 UPS. 
    2. Untuk memudahkan monitoring jaringan dapat menggunakan aplikasi scan IP seperti Advanced IP Scanner. Aplikasi ini dapat memantau IP pc/laptop yang tidak connect dan dapat memantau seluruh IP yang tersambung dalam jaringan UNBK. 
    3. Copy VHD UNBK VIRGIN (sekitar 20 GB) ke proktor sekolah UNBK terdekat atau minta ke Helpdesk Kabupaten/Kota. Gunakan Hardisk Ekternal. Yang dicopy adalah vhd part1 - part28.
    4. Install Oracle Virtual Box 5.2.22
    5. Buat mesin UNBK dengan VHD Virgin 2019
    6. Setting prosessor ke angka 2 atau 3
    7. Setting RAM diatas 4000,misalnya 4028 dst.
    8. Setting Adapter1 ke NIC yang aktif utk LAN  (IP 192.168.0.199)
    9. Setting Adapter2 ke NAT
    10. Buka Aplikasi ExambroCBTSync_50.170406
    11. Ketik nama mesin virtual, lalu Klik STARTVM
    12. Tunggu sampai checking (5 - 10 menit tergantung RAM server), jika berhasil pilih yes.
    13. Jika tidak berhasil, misalnya Browser not found. Copy target google chrome di dekstop, paste di setting exambroadmin.
    14. Jika tidak berhasil karena VM can't run, coba cek di setting VM. Jika semua setting sudah benar tetapi tetap tidak bisa running, maka ada kemungkinan OS Windows tidak support (install windowsnya hasil cloning). Solusinya install ulang dengan windows 64 bit yang fresh.
    15. Setelah VM running dengan normal, klik yes dan akan tampil jendela CBTSync. Anda diminta mengetikkan ID SERVER dan Password (lihat di data server web unbk).
    16. Untuk memudahkan proses UNLOCK jika terjadi "bencana", silahkan copy paste (bukan foto/diketik) ID SERVER dan SN server ke hp android dan siap dikirimkan ke helpdesk jika diminta.
    17. Cara copy ID SERVER dan SN, colokkan hp ke server. Copy ID Server dan SN ke Ms Word/Notepad. Simpan di server dan copy filenya ke hp. Atau buka WA Web di server dengan Firefox. Sewaktu-waktu anda terpaksa minta unlock ke helpdesk data ID SERVER dan SN sudah ready.
    18. Setelah berhasil login CBTSync, langkah selanjutnya silahkan ikuti petunjuk sinkronisasi
    Apabila proktor dan teknisi mengalami trouble padahal udah mengikuti manual unbk, silahkan chatting di grup UNBK atau tanya ke helpdesk. Untuk memudahkan mengatasi trouble pada saat server mengalami masalah, silahkan install aplikasi Team Viewer. Aplikasi ini dapat meremote server oleh orang lain jika anda memerlukan bantuan secara online.

    Berikut ini aspek teknis yang perlu diperhatikan dalam merancang jaringan lisytrik mapun jaringan kabel LAN : 
    1. Periksa jaringan listrik. Buatlah handle untuk memindahkan listrik ke PLN dan GENSET. Buatlah pengaman dengan termis ke arah jaringan GENSET.
    2. Jika menggunakan genset, siapkan STAVOL/stabilizer untuk keamanan apabila voltase genset tiba-tiba naik diatas normal (misal 300 V). Sekering stavol akan putus dan arus listrik ke komputer akan padam sehingga tidak rusak adaptor/PSU nya.
    3. Siapkan UPS untuk server, switch/hub dan router. 3 komponen ini tidak boleh padam jika mati lampu. 
    4. Buatlah jaringan kabel LAN yang aman dari resiko tersandung kaki atau lepas connector jika laptop/pc bergeser. Pakailah kabel LAN CAT 5E atau CAT 6, tapi harganya lumayan mahal. 
    5. Jika memungkinkan semua kabel LAN diberi nomor untuk memudahkan pemeriksaan jika jaringan error.

    Install Server dan Client UNBK


    Baiklah, jika layout dan jaringan sudah selesai dibuat berikut ini langkah-langkah instalasi server dan client UNBK (silahkan dowload panduannya Manual UNBK) :

    MANAJEMEN SERVER
    1. Copy VHD UNBK VIRGIN (20 GB) dari helpdesk atau proktor sekolah lain (SMK/SMA)
    2. Install SERVER dengan windows 7/8/10/server 2012/server 2016 (64 bit)
    3. Install google chrome versi terbaru
    4. Install Team Viewer (TV). Digunakan untuk remote server jika ada trouble.
    5. Matikan firewall
    6. Matikan windows update
    7. Matikan antivirus
    8. Setting IP ke 192.168.0.199 (Server 1)
    9. Setting IP ke 192.168.0.198 (Server 2)
    10. Setting IP ke 192.168.0.197 (Server 3), dst. IP Server sama juga tidak apa-apa karena beda server beda jaringannya. 
    11. Jika ada aplikasi berbasis localhost seperti XAMPP atau Exam Server Caraka, silahkan hapus atau ubah PORTnya. Karena jika port 80 dipake bersamaan dapat mengakibatkan server error.
    12. Jika menggunakan internet modem dengan segmen IP 192.168.0.1 (Andromax/Modem usb), maka HARUS DIUBAH segmen IP nya selain o. Contoh : 192.168.5.1/192.168.43.1.
    13. Jika server hanya ada 1 LAN CARD/NIC, maka untuk internet dengan koneksi RJ45 silahkan tancapkan USB LAN.
    14. Jika menggunakan jaringan RT/RW Net dan segmen IP nya sama dengan IP UNBK, maka harus ditambahkan router (tplink) untuk membelokkan IP Internet agar tidak konflik
    15. Matikan windows update di server/client
    16. Matikan autosleep (buat jadi never) di server/client
    17. Matikan antivirus di server/client
    18. Cek TANGGAL dan JAM (AM/PM) server
    19. Nomor IP 192.168.0.200 TIDAK BOLEH DIGUNAKAN
    20. Setting IP Server (contoh : 192.168.0.199)
    21. Setting IP Router (contoh : 192.168.0.1). Router dapat digunakan untuk koneksi WIFI jika kabel LAN gagal. DHCP Router Disable.
    22. Setting IP Client (Contoh : 192.168.0.11 dst)
    23. Install Virtual Box https://www.virtualbox.org/
    24. Copy VHD UNBK ke drive D folder VHD VIRGIN, kemudian ekstrak ke Drive D folder Simulasi 1, 2, 3 atau UNBK 2019.
    25. Setelah sinkron, lakukan backup VHD ke hdd eksternal. Beri nama VHD Sinkron Lab1/Lab2.
    26. Buka aplikasi virtual box, buat virtual sistem dengan VHD yang telah di ektrak ke drive C. 
    27. Setting NETWORK untuk bridge (arahkan ke NIC Local bukan NIC Internet) dan NAT. 
    28. Jika server memiliki prosesor 4/8/12 Core, maka core bisa lebih dari 1.
    29. RAM disetting diatas 4096. (RAM Server 8 GB - 16 GB)
    30. Copy ExambroCBTSync ke Server dan buat shrotcut di dekstop. Buka aplikasi CBTSync untuk menjalankan virtual machine UNBK. Biasanya agak lama (5 menit) VM akan melakukan checking sistem dan jaringan. Jika tidak ada masalah, silahkan klik Yes untuk melanjutkan. Jika tampil PEMBAHARUAN silahkan klik dan tunggu proses patching selesai.
    31. Jika CHECKING VHD Service Ready terus-menerus, maka ada kemungkinan setting ADAPTER BRIDGE salah (ethernet #1 atau ethernet #2), atau Connetor/Kabel LAN tidak nyambung, atau SWICTH rusak, atau IP belum disetting, atau ada setingan PROXY di Internet Explore/Microsoft Edge. 
    32. Copy ExambrowserClient.rar ke PC/laptop client lalu ekstrak ke folder. Ada beberapa kasus path tidak ok. Jika dicopy ke drive c tidak running, silahkan ekstrak lagi ke folder document/download. Buatlah shortcut di desktop untuk akses cepat.
    33. Jalankan Exambrowser di client. Klik RUN. Jika ada notice aplikasi tidak ditemukan maka copykan path target google chrome ke Exambrowser di menu Setting (password : 12345). Jika ada notice registrasi IP tidak berhasil, silahkan cek kabel LAN. Coba ping ke IP Server. Jika Exambrowser tidak dapat dibuka karena minta Netframework, silahkan install dulu. 
    34. Client sukses terkoneksi ke server jika jendela login CBT Puspendik tampil. 
    35. Setelah setting server dan client selesai, maka tunggulah jadwal sinkronisasi sekolah anda di website UNBK. Soal dan data peserta akan masuk ke server jika sinkronisasi berhasil.
    36. Siapkan absen, kartu peserta dan berita acara pelaksanaan simulasi/unbk melalui website unbk. 
    37. Setiap hari selesai simulasi/unbk, silahkan VHD dibackup (tutup dulu vboxnya) ke eksternal hdd/drive D/E. 
    38. Proktor datang duluan, pulang belakangan. Jangan lupa jaga kesehatan, kondisi proktor jarang diperhatikan. 






    JIKA TERJADI LISTRIK PADAM
    1. Cabut semua charger laptop dari terminal listrik
    2. Turunkan MCB/Handle ke GENSET
    3. Turunkan MCB setiap jalur komputer (jika ada)
    4. Periksa bensin di genset
    5. Nyalakan Genset
    6. Perhatikan tegangan yang masuk ke Stavol, jika tegangan aman maka
    7. Naikkan thermis 1 per 1
    8. Nyalakan komputer client
    9. Jika Switchnya pake UPS, maka UNBK yang pake laptop dapat terus berjalan meskipun listrik padam. 

    KARTU PESERTA UNBK

    1. Peserta UNBK akan mendapatkan kartu login secara otomatis di web UNBK sesuai jadwal/sesi.
    2. Kelas 9 / 12 harus menyerahkan foto untuk diupload di web UNBK. Lebih mudahnya foto secara kolektif per kelas (urut DNT) agar nama file berurutan dan terhindar dari salah upload foto. 
    3. Setiap kartu UNBK akan diberi foto dengan cara upload peserta sesuai nomor peserta ujian (DNT). Oleh karena itu, untuk memudahkan kerja proktor simpanlah foto siswa berdasarkan folder kelas urut DNT.  Nama file foto gunakan nomor urut DNT agar memudahkan saat upload.
    4. Ubah resolusi foto sebelum diupload. Tata cara upload foto peserta unbk silahkan cari di google. 


    UNBK MANDIRI ATAU MENUMPANG

    Mandiri :

    Sekolah menyelenggarakan UNBK menggunakan peralatan sendiri/meminjam/menyewa. Lokasi UNBK di sekolah tersebut meskipun peralatan yang digunakan tidak 100% miliknya. Misalnya sekolah punya server hanya 1 client 10 unit. Karena kekurangan alat, sekolah tersebut meminjam 30 laptop kepada siswa/wali murid, meminjam 1 server cadangan ke sekolah lain (misalnya SMA/SMK). Jika sekolah tidak punya sama sekali peralatan UNBK sebaiknya menumpang ke sekolah lain (SMA/SMK/MA).

    Menumpang :

    Misalnya SMP A menumpang ke SMK Z.
    SMP A menggunakan proktor, teknisi, lokasi dan peralatan SMK Z dalam menyelenggarakan UNBK. Dalam hal ini tanggung jawab pelaksanaan UNBK ada di sekolah SMK Z. Jika ada kegagalan sistem UNBK, maka menjadi tanggung jawab SMK Z. Kerjasama yang dilakukan antara SMP A dan SMK Z harus ada kompensasi biaya sewa selama simulasi sampai UNBK. Besarnya biaya sewa selama simulasi 1,2,3 dan UNBK bervariasi tergantung kesepakatan (misalnya 100 ribu - 200 ribu per siswa).
    • Untuk pembelajaran dan akurasi data, lebih baik lagi calon proktor/teknisi atau operator sekolah yang menumpang(SMP A) ikut terlibat dalam persiapan UNBK di sekolah yang ditumpangi (SMK Z). Misalnya data peserta UNBK, yang sangat berperan adalah operator SMP A 
    • Tata cara dan proses UNBK di SMK Z sebaiknya ikut diperhatikan oleh SMP A (jangan terima beres). Hal ini penting untuk pengalaman seandainya tahun 2020 SMP A dapat menyelenggarakan UNBK Mandiri. 

    Paket B/C wajib UNBK. Dapat dipastikan bahwa semua paket menumpang ke sekolah lain karena sekolah informal. Caranya cukup mudah :
    1. Hubungi Tim Teknis UNBK Kabupaten/Kota atau langsung ke proktor sekolah yang akan ditumpangi untuk negosiasi UNBK Paket. 
    2. Tentu ada konsekuansi biaya yang harus dikeluarkan oleh penanggung jawab paket kepada sekolah yang ditumpangi. 
    3. Proktor dan Teknisi menggunakan sekolah yang ditumpangi. 
    4. Jika pengelola paket tidak memahami pendataan untuk UNBK, maka proktor sekolah yang ditumpangi saya rasa siap melakukan validasi peserta. 
    5. .....................

    Berikut ini saya berikan arsip file UNBK. Selamat Mencoba.
    Good Luck, Good By Paper, Welcome UNBK 2019-2020.

    Troubleshooting UNBK 2018 + Update
    Sosialisasi UNBK 2019
    Pemanfaatan Web UNBK 2019
    Manual UNBK 2018 New
    RAKOR UN OKTOBER 2019
    JUKNIS PENDATAAN UNBK 2019
    MANUAL PENDATAAN UNBK SMP MTS 2019
    MANUAL PENDATAAN UNBK PAKET BC
    Kebijakan UN 2019
    Program Strategis Puspendik 2019
    Web UNBK 2019

    MANUAL UNBK 2018
    TROUBLESHOOTING UNBK 2018
    TROUBLESHOOTING UNBK LENGKAP
    #MISKIN SINYAL
    TIPS DAN TRIK UNBK
    Cara Install VHD UNBK


    MANUAL UNBK 2017
    FAQ UNBK 2017
    Netframework ALL WINDOWS
    Troubleshooting UNBK
    Complaint Handling UNBK
    Topologi Jaringan UNBK
    Infrastruktur UNBK
    RENUNGAN WIJAYA PROKTOR


    Wednesday, September 12, 2018

    Tutorial Exam Caraka Essay

    Ujian berbasis computer yang biasanya hanya pilihan ganda sudah dapat ditambahkan soal essay melalui aplikasi Exam Editor yang terbaru. Berikut ini saya coba uraikan langkah-langkah exam caraka essay :

    1. Download aplikasi Exam Editor tebaru di website caraka.
    2. Buka aplikasi, dan buatlah soal pilihan ganda terlebih dahulu.
    3. Lanjutkan dengan soal essay.
    4. Setelah soal selesai, silahkan unggah dengan kode atau akun ke http://pustaka.e-xam.id/
    5. Jika proses kompilasi telah selesai, silahkan download paket soalnya dan upload ke server caraka.
    6. Setelah soal selesai diujikan, jangan menghapus jadwal sebelum koreksi essay masuk ke pelaporan hasil ujian dan dicetak.
    7. Klik pelaporan hasil ujian, klik susun rangkuman lembar jawaban dan tunggu beberapa saat sampai proses selesai dan tampil file lembar jawaban yang siap diunduh (lembar jawaban.exl).

    Gambar. 01 Pelaporan hasil ujian Essay


    Gambar 02. Kode unggah dan Download lembar jawaban essay

    8. Download file lembar jawaban.exl tersebut dan buka dengan aplikasi Exam Editor. Silahkan koreksi dengan memberi skor lalu klik rekam. 


    9. Jika ada 5 soal essay, maka pilihkan no soal essay dengan meng klik kode angka soal essay seperti gambar diatas. 
    10. Setelah koreksi selesai, silahkan unggah file lembar jawaban tersebut ke server caraka. Sebelum diunggah, ketikkan dulu alamat server caraka (contoh : http://192.168.0.199:8416). IP server silahkan diubah sesuai ip server anda. Kemudian kode unggah silahkan lihat di Gambar 02 diatas. 

    11. Jika unggah lembar jawaban berhasil kotak nomor jawaban berubah dari warna hijau ke biru. Selanjutnya silahkan cetak laporan hasil ujian yang akan menampilkan skor pilihan ganda dan essay. 


















    Tutorial Exam Caraka



    Tuesday, September 11, 2018

    LANGKAH-LANGKAH PEMBUATAN JADWAL ASC TIMETABLES

    Ada beberapa tahapan dalam proses pembuatan jadwal jam mengajar guru menggunakan aplikasi Asc Timetables 2019 untuk jenjang SMP maupun SMA atau universitas. Saya mempelajari aplikasi ini di beberapa blog tetapi yang menjelaskan secara rinci step by step belum ketemu. Tutorial berupa teks maupun video youtube sebaiknya diperhatikan sambil di coba dipraktekkan, sebab jika hanya membaca atau menonton saja tidak akan maksimal pemahamannya. Ini dikarenakan sekolah kita dengan sekolah yang dicontohkan berbeda rombel, jumlah guru, jam pelajaran, jumlah hari kerja dan waktu istirahat.


    Selain itu yang sangat menentukan lagi adalah POLA PEMBAGIAN JAM PER MATA PELAJARAN. Contohnya Matematika SMP K13 adalah 5 jam, idealnya dipecah menjadi 2 dan 3. Artinya dalam 1 minggu ada yang 2 jam dan 3 jam guru tersebut masuk kelas. Tetapi jika anda sudah utak-atik jadwal asc timetable dengan beberapa kali generate tidak ketemu juga, maka salah satu cara lain adalah memecah kembali jumlah jam. Seperti matematika diatas yang tadinya 2 dan 3, dapat dipecah lagi ke 2, 2, dan 1. Dalam aplikasi saya gunakan 1 double, 1 double dan 1 single.

    Pelajaran yang lain seperti SBK, PKn dan Penjaskes dengan jumlah 3 Jam, jika tidak dapat dipertahankan 3 jam sekali mengajar dapat dipecah ke 2 dan 1. Dalam aplikasi saya gunakan 1 double dan 1 single.

    Berikut ini beberapa proses yang saya anggap penting dalam merancang jam mengajar dengan aplikasi asc timetables :
    1. Membuat draft pembagian jam. Tentukan mapel dan jumlah jam ngajar setiap guru dalam bentuk tabel. Langkah pertama ini tidak boleh salah, pastikan fixed dan memenuhi minimal jumlah jam jam bagi guru sertifikasi.
    2. Pembagian kelas. Setiap guru diploting kelas yang diampu berikut mapelnya. Sesuaikan dengan jumlah jamnya.
    3. Blokir hari/jam. Guru honor biasanya mengajar di beberapa sekolah, buatlah catatan hari/jam yang tidak dapat hadir mengajar. Catatan ini akan digunakan dalam aplikasi untuk memblokir penjadwalan untuk guru yang bersangkutan. 
    4. Urutan jam pertama sampai jam terakhir. Pola pembagian jam dalam 1 pekan harus dirancang mulai dari jam ke 0 sampai jam terakhir (saya sampai jam ke 10 karena 5 hari sekolah). Lebih jelasnya klik disini
    Setelah semua persiapan diatas terlengkapi, marilah kita coba menerapkannya ke dalam aplikasi asc timetables. Aplikasi ini sangat membantu dalam membuat jadwal jam mengajar karena ada fasilitas generate (jadwal akan disebar ke jam/hari yang tidak terblokir sesuai pola jam mapel (2~3, 2~2~1, 2~1, 3, 2~2~2, 3~3). Berikut ini langkah-langkah yang saya lakukan dalam menggunakan aplikasi asc timetables 2019 :


    1. Buka aplikasi, klik new. Isi nama sekolah, tahun pelajaran, jumlah jam per hari dan jumlah hari sekolah, klik OK. setting jam
    2. Klik Subject, klik new, isi mata pelajaran, kodenya dan time off untuk upacara, rohis, senam. setting mapel
    3. Klik Classes, buat daftar kelas. 
    4. Klik Classrooms, pastikan ruangan per kelas sudah ok. Sy tidak ada kelas bersama, 1 kelas 1 ruang (tidak ada ruang kelas dipake bersama/bergantian).
    5. Klik Teacher, buat daftar guru. Gunakan inisial yang mudah diingat (nama depan/nama panggilan). Buka catatan hari/jam blokir setiap guru. Isikan ke dalam TIMEOFF. blokir waktu
    6. Klik Teacher, Klik Lesson. Isikan mapel guru tersebut dan buatkan pola jam mengajarnya (1 triple, 1 double, 1 single, dst). Jika sudah selesai pastikan jumlah jamnya pas. Lesson
    7. Setelah semua guru diisi jumlah jam mengajarnya, silahkah periksa jumlah jam seluruh guru disesuaikan dengan draft pembagian jam ngajar. 
    8. Periksa waktu blokir, guru yang memesan jam/hari diperiksa 1 per 1 secara detail. Waktu blokir sebaiknya di perketat. Jika guru A dapat mengajar di di hari Rabu jam ke 1 sampe dengan jam ke 6, maka jam ke 7 8 9 10 diblokir (silang merah). Hal ini untuk menghindari guru A tersebut dapat jam ke 7 8 9 10. Sama juga dengan guru PNS yang sibuk seperti waka/bendahara yang biasanya minta waktu kosong untuk tugas mereka (usahakan ada 1 hari kosong, saya biasanya blokir di hari Jumat atau Senin, atau nanti setelah generate akan tampil pilihan hari yang bisa di kosongkan). 
    9. Jika semua field (mapel, jam, blokir, guru, kelas) sudah ok, maka langkah berikutnya adalah GENERATE. Sistem akan bekerja otomatis untuk mengacak kartu jam pelajaran ke dalam jadwal yang diploting, biasanya 3 sampe 7 menit  sudah terlihat hasilnya. Jika terjadi CARD LEFT (jadwal bentrok) maka harus dianalisis ada kesalahan atau tidak dalam field. Gunakan ANALYZE di menu TIMETABLE. Analisis akan memberikan kesempatan penempatan manual jadwal.
    10. Jika tidak ada kesalahan field, maka lakukan GENERATE ulang. Jika tetap tidak bisa, silahkan gunakan menu IMPROVE (memperbaiki) untuk menghilangkan jadwal yang bentrok (card left). 
    11. Jika tetap tidak bisa menghilangkan card left, maka anda harus bekerja keras menemukan celah yang kira-kira dapat menempatkan card left tersebut. Misalnya dengan menukar kelas guru yang bersangkutan dengan guru yang laen, atau mengubah pola jam mapel atau membuka waktu blokir. 
    12. Jika berhasil, maka perhatikan lagi penempatan jam. Misalnya guru A ada di jam 1, 2, 3, 4. Tetapi ada 1 jam lagi di jam ke 10. Kondisi ini harus diubah lagi agar normal atau berurutan jam mengajarnya, apalagi untuk guru honorer. 
    13. Password
    14. Locked
    15. Unlocked
    16. Advisor
    17. Verification
    18. Parameters
    19. to be continue .......... 

    Thursday, August 30, 2018

    CARA MENGAJAR PRAKARYA DENGAN TIK

    Kurikulum 2013 membawa dampak yang kurang baik terhadap eksistensi Guru TIK di sekolah. Lab Komputer yang biasanya ramai dengan praktikum microsoft office atau internet menjadi sepi akibat dihapusnya pelajaran TIK (Teknologi Informasi & Komunikasi).

    Mengajar Prakarya dengan LMS Moodle

    Prakarya, LMS, Linux dan Oracle

    Namun, apa boleh buat. Kebijakan sudah ditetapkan dan kita tak ada kemampuan untuk mengubahnya. Oleh karena itu carilah celah yang membuktikan bahwa TIK dapat masuk ke semua pembelajaran. Saya mengajar kelas 9 dengan jumlah siswa 304, berikut ini yang saya lakukan sebagai mantan guru TIK yang beralih ke prakarya.
    1. Jika ada proyektor, gunakan untuk mengajar siswa dengan menayangkan video pembelajaran prakarya berupa materi di power point, gambar/video contoh produk, contoh proses atau prospek kerajinan di masa mendatang. 
    2. TTS. Memaksa siswa untuk membaca buku dengan menyajikan quiz teka-teki silang. TTS akan memaksa siswa untuk membuka buku dan mencari jawaban/istilah untuk mengisi kotak TTS. Gunakan aplikasi crossword. 
    3. WORDSEARCH. Menghafal istilah yang ada di buku prakarya selain menggunakan TTS dapat menggunakan wordsearch (pencarian kata). Cara ini juga memaksa siswa untuk buka buku. Saya tidak pernah memberikan tugas untuk merangkum.
    4. Android untuk pembelajaran, yaitu dengan membuat grup WA kelas 7/8/9. Grup dijadikan media untuk informasi tugas offline/online (quiz online, laporan observasi (LK) online dengan google form).
    5. Observasi ke Tempat Kerajinan dengan GOOGLE MAPS. Ada beberapa LK yang menugaskan siswa berkelompok untuk melakukan observasi ke tempat-tempat kerajinan (contoh LK 4 Kelas IX). Saya meminta kepada siswa untuk memastikan lokasi pengrajin dengan google maps, tutorial saya berikan di grup WA. Jika siswa tidak punya android/tidak dapat menggunakan google maps, harus me
    6. Memasang PIN di google maps. Lokasi pengrajin yang telah diobservasi akan dipasang pin bussines di google maps. Tujuannya agar pemasaran mereka dapat lebih luas dan dikenal di dunia internet. Bagi siswa tentunya sangat baik meningkatkan kemampuan mereka dalam pemakaian android untuk pembelajaran, apalagi yang memiliki akun gmail dapat meningkatkan poin/level pemasangan pin di google maps.
    7. AUDIO RECORDER. Saat wawancara dengan pengrajin yang diobservasi, audio recorder android dapat digunakan untuk merekam hasil wawancara kemudian dituliskan ke format LK. 
    8. VLOG/VIDEO. Saya memberikan nilai + kepada kelompok yang dapat membuat vlog/video tentang kegiatan observasi pengrajin. Video/Vlog akan ditayangkan dengan proyektor saat presentasi kelompok. Saya berikan tutorial aplikasi android untuk edit video seperti Viva Video, Kine Master, dll silahkan klik disini.
    9. CHANNEL YOUTUBE. Siswa yang kreatif dan kompeten di bidang internet dapat diberikan pengetahuan pembuatan channel prakarya/kerajinan untuk menampung vlog/video kerajinan yang pernah dibuat. 

    Apabila teknologi seperti tersebut diatas tidak dapat diterapkan karena keterbatasan perangkat dan kompetensi, maka saya sarankan buatlah metode pembelajaran yang sangat memungkinkan siswa aktif untuk mengekplorasi isi buku Prakarya K13. Saya yakin setiap siswa dapat buku karena pembelian buku K13 oleh dana BOS sifatnya wajib. Saya mengajar Prakarya kelas 9, berikut ini beberapa cara mengajar yang saya lakukan : 
    1. Saya biasanya ceramah sebentar untuk memberikan garis besar materi, tujuan pembelajaran dan target apa saja yang harus dicapai oleh siswa. Hari pertama belajar langsung saya beri tugas TTS, jika tidak selesai dikerjakan di rumah dan dikumpul minggu depannya. TTS dikerjakan oleh 2 orang (teman sebangku) Koreksi silang oleh kelas lain. 
    2. Pada pembahasan Aspek Kerajinan, ada materi Ciri/Karakteristik Bahan Kerajinan. Semua materi ada di buku, masalahnya siswa membaca buku atau tidak. Kita sebagai guru harus mampu menggerakkan siswa untuk buka buku. Saya menuliskan di papan tulis kata kayu, bambu, rotan, logam dan kaca dalam bentuk tabel berjajar. Saya memberikan sedikit clue kepada siswa, setelah itu saya menawarkan siapa yang dapat maju menuliskan ciri bahan kerajinan tersebut. Jika tidak ada yang maju, saya panggil acak nama diabsen terutama yang sering ribut di kelas/catatan tidak lengkap. 
    3. Pada pembahasan Proses Kerajinan, saya menayangkan video contoh proses kerajinan kayu/bambu/rotan/kaca/logam di Lab Komputer. Setelah melihat tayangan, saya meminta siswa untuk review video tersebut mengenai proses, alat dan bahan yang digunakan. 
    4. Pada pembahasan Proses Kerajinan di buku Prakarya. Sama dengan nomor 2 diatas saya memberikan clue proses kerajinan kayu, bambu, rotan, kaca, dan logam. Langkah/proses berikutnya dilakukan siswa dengan menuliskan di papan tulis secara sukarela/dipanggil. 
    5. Setiap 2x pertemuan, buku catatan siswa dikumpulkan untuk diperiksa. Hal ini penting untuk menunjukkan kesungguhan kita dalam mengawasi proses pembelajaran. Saya berikan warning bagi yang catatannya tidak lengkap, bahkan saya tidak mengijinkan mereka masuk lab komputer untuk presentasi atau CBT. 
    6. to be continue.....

    Demikian, jika rekan-rekan guru ada pengalaman mengajar dari TIK ke Prakarya mohon saran dan kritiknya. Terima kasih.




    Contoh TTS PRAKARYA Kelas IX Semester 1 TP. 2018/2019 :



    Monday, August 13, 2018

    CARA MEMBUAT KARTU PERPUSTAKAAN DENGAN MAIL MERGE

    Kartu Perpustakaan dibuat setiap tahun setelah PPDB. Jika jumlah siswa sedikit tidak akan lama membuatnya, tetapi jika siswa ratusan akan melelahkan apabila dibuat manual (entry per lembar). Microsoft Word dan Microsoft Excel adalah aplikasi yang sangat membantu dalam pekerjaan kantoran maupun sekolah. 
    Caranya cukup mudah dan hampir sama dengan cara pembuatan kartu OSIS. Silahkan buat file kartu perpustakaan di word seperti format dibawah ini, atau jika ingin menggunakan file word punya saya silahkan download di sini:





    Format file excel untuk data berisi : 
    1. nama
    2. kls
    3. nis
    4. nisn
    5. tl
    6. tgl
    7. alamat

    Format file biodata siswa osis silahkan download disini



    Cara Menggunakan MAIL MERGE untuk KARTU PERPUSTAKAAN
    1. Buka file Kartu Osis Master 2018 di word, pilih NO.
    2. Klik MAILING
    3. Klik START MAIL MERGE
    4. Pilih STEP BY STEP ....
    5. Pilih NEXT STARTING DOCUMENT (pojok kanan bawah)
    6. Pilih SELECT RECIPIENTS
    7. Pilih BROWSE, pilih file excel data kartu osis 2018
    8. Setelah berhasil nge-link antara word dan file excel, maka silahkan pasang FIELD ke masing-masing lokasi paragraf/tabel yang tersedia. (lihat contoh kartu osis di atas). Hati-hati saat insert field jangan salah pos.
    9. Untuk menampilkan hasil field, klik menu PREVIEW RESULT. Cek benar atau tidak field yang anda tempatkan.
    10. Setelah YAKIN semua field telah benar, maka langkah terakhir adalah FINISHING dengan klik menu FINISH & MERGE. Pilih EDIT INDIVIDUAL DOCUMENT.
    11. Periksa 1 per 1 hasil SKL, setelah yakin silahkan cetak ke PDF atau ke printer.

    ........................................................... ATAU ............................................................

    1. Buka file kartu perpustakaan di word, Pilih YES

    2. Arahkan ke file data kartu osis 2018.

    3. Klik Save lalu Tutup aplikasi word

    4. Buka file data kartu osis 2018 dan isi/copy dengan data siswa di sekolah anda

    5. Lanjutkan ke langkah no 10 diatas.


    SELAMAT MENCOBA

    Tuesday, July 31, 2018

    CARA MEMBUAT KARTU OSIS DENGAN MAIL MERGE

    Kartu OSIS atau KARTU PELAJAR dibuat setuap tahun setelah PPDB. Jika jumlah siswa sedikit tidak akan lama membuatnya, tetapi jika siswa ratusan akan melelahkan apabila dibuat manual (entry per lembar). Microsoft Word dan Microsoft Excel adalah aplikasi yang sangat membantu dalam pekerjaan kantoran maupun sekolah. Siswa saya 353 orang, saya membuat master file Kartu Osis di word dan data siswa di excel. Master Kartu OSIS di word dapat memanggil data siswa di excel.

    Caranya cukup mudah, silahkan buat file KARTU OSIS di word seperti format dibawah ini, atau jika ingin menggunakan file word punya saya silahkan download di sini:




    Format file excel untuk data osis berisi : 
    1. nama
    2. kls
    3. nis
    4. nisn
    5. tl
    6. tgl
    7. alamat

    Format file biodata siswa osis silahkan download disini



    Cara Menggunakan MAIL MERGE untuk KARTU OSIS
    1. Buka file Kartu Osis Master 2018 di word, pilih NO.
    2. Klik MAILING
    3. Klik START MAIL MERGE
    4. Pilih STEP BY STEP ....
    5. Pilih NEXT STARTING DOCUMENT (pojok kanan bawah)
    6. Pilih SELECT RECIPIENTS
    7. Pilih BROWSE, pilih file excel data kartu osis 2018
    8. Setelah berhasil nge-link antara word dan file excel, maka silahkan pasang FIELD ke masing-masing lokasi paragraf/tabel yang tersedia. (lihat contoh kartu osis di atas). Hati-hati saat insert field jangan salah pos.
    9. Untuk menampilkan hasil field, klik menu PREVIEW RESULT. Cek benar atau tidak field yang anda tempatkan.
    10. Setelah YAKIN semua field telah benar, maka langkah terakhir adalah FINISHING dengan klik menu FINISH & MERGE. Pilih EDIT INDIVIDUAL DOCUMENT.
    11. Periksa 1 per 1 hasil SKL, setelah yakin silahkan cetak ke PDF atau ke printer.

    ........................................................... ATAU ............................................................

    1. Buka file SKL di word, Pilih YES

    2. Arahkan ke file data kartu osis 2018.

    3. Klik Save lalu Tutup aplikasi word

    4. Buka file data kartu osis 2018 dan isi/copy dengan data siswa di sekolah anda

    5. Lanjutkan ke langkah no 10 diatas.


    SELAMAT MENCOBA

    Sunday, July 15, 2018

    Jadwal Per Kelas Asc Timetables

    Aplikasi Asc Timetables dapat menampilkan jadwal per kelas secara otomatis sehingga sangat memudahkan guru (wali kelas) dan siswa untuk membaca jadwal pelajaran per kelas, tidak perlu ketik ulang. Cetak dan bagikan ke semua kelas. Pada hasil printout sudah terdapat nama mata pelajaran, nama guru, hari dan jam.



      











    Contoh diatas adalah sekolah dengan 28 rombel 5 hari kerja. 

    Praktis dan memudahkan kita untuk bagi-bagi jadwal ke wali/ketua kelas.

    Featured Post

    Tutorial ANBK Assesmen Nasional

    UNBK dihapus, sebagai penggantinya adalah AKM (Assesmen Kompetansi Minimum) atau AN (Assesmen Nasional) . UNBK berisi mata pelajaran UN, sed...

    Popular Posts